Dalam bahasa Inggris terdapat penggunaan kata yang memang sering kali digunakan dengan cara yang berbeda walaupun mengandung arti yang sama. Misalkan salah satu contoh adalah penggunaan whose dan who yang terkadang membuat sedikit bingung dalam penggunaannya.
Dalam artikel ini dibahas singkat tentang perbedaan kedua partikel yang memiliki kegunaan untuk menunjuk seseorang oleh EF Adults Kursus Bahasa Inggris Profesional. Apa saja perbedaannya dan bagaimana cara penggunaannya?
Apa yang harus kamu ketahui tentang penggunaan whose? Whose adalah versi posesif dari kata ganti relatif “who”. Yang berarti kata ganti relatif untuk hewan dan objek tidak memiliki padanan sehingga “siapa” atau who juga dapat digunakan disini, seperti dalam “the movie, whose name I can’t remember.”
Yang sesuai untuk benda mati dalam semua kasus kecuali kasus interogatif, di mana “whose” ada di awal kalimat. Dalam hal ini “whose” harus mengacu pada makhluk hidup.
Kita juga tidak bisa mengartikan kata “whose” begitu saja tanpa membahas keseluruhan kalimat yang diisinya. Yang jelas, “whose” merupakan pronoun yang digunakan untuk menanyakan atau menyebutkan kepemilikan.
Mari kita perhatikan contoh penerapan penggunaan whose.
Ketika ada yang yang bertanya “Whose shoes are these?”, maka ini artinya orang tersebut menanyakan tentang siapa pemilik dari sepatu yang ditunjukkanya.
Cara menjawabnya adalah dengan mengatakan “they are mine!” (itu milikku) atau “those are Mia’s!” (itu milik Mia) contohnya.
Kurang lebih, ketika seseorang bertanya menggunakan kata “whose”, ia sedang ingin tahu tentang siapakah pemilik dari benda yang ditanyakannya.
Ketika “whose” diletakkan di tengah kalimat, ia juga masih berperan sebagai pronoun yang menyatakan kepemilikan.
Hal ini yang membuatnya berbeda dengan “who’s” yang diikuti oleh tatanan kata yang tidak menentu; “whose” selalu diikuti oleh noun atau noun phrase.
Karena kedua kata tersebut memiliki bunyi yang mirip, maka cara termudah untuk membedakan satu sama lainnya saat mendengar dari orang lain adalah dengan meneliti kata apa yang hadir tepat setelahnya.
Yuk, dengan belajar dan membaca artikel ini kamu sama saja sudah terlibat langsung belajar bersama EF adults, kita simak ya.
Contoh :
- Myren is the boy whose hair is black (Myren adalah laki-laki yang rambutnya hitam)
- Erica is the person whose phone is lost (Erica adalah orang yang ponselnya hilang)
- I don’t know whose car is that (Aku tidak tahu mobil siapakah itu)
Belajar Penggunaan Whose Bersama EF